Media Salahuudin Al-Ayyubi

Minggu, 28 Maret 2021

Sekapur Sirih

 

SEKAPUR SIRIH

 

Bismillahirrahmanirrahim

Alhamdulillahirrabbil ‘alamin. Puji serta Syukur senantiasa kita panjatkan kehadirat Allah Swt yang telah memberikan rahmat dan nikmat tak terhingga kepada kita semua. Shalawat serta salam semoga tetap tercurahkan pada Uswah kita, Muhammad SAW.

Semangat dakwah Rosullullah telah menjadi spirit bagi Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah untuk melanjutkan perjuangan dakwah beliau melalui tiga bidang yaitu Keagaaman, Kemahasiswaan, dan Kemasyarakatan, di bidang keagaamaan yaitu membina para anggotannya supaya menjadi kader yang religius serta mengajarkan ilmu agama yang mereka miliki tersebut kepada masyarakat mahasiswa dan masyarakat umum, dibidang kemahasiswaan yaitu membina para anggota menjadi keder yang intelek serta mengajarlan kepada masyarakat mahasiswa dan masyarakat umum, dibidang kemasyarakatan yaitu membina para anggota menjadi kader yang humanis, humanis terhadap sesasama kader, masyarakat mahasiswa, dan masyarakat umum, dari 3 bidang lahan garapan tersebut dapat hendaknya tercapai tujuan ikatan melalalui program-program yang ada di dalam bidang-bidang aya ada di IMM, program tersebut tidak boleh keluar dari khittoh yang telah digariskan oleh Ikatan.

Kelahiran IMM merupakan salah satu upaya Muhammadiyah untuk melebarkan sayap dakwah amar ma’ruh nahi munkarnya. Setelah melalui perjalanan yang cukup panjang eksistensi IMM tidak bisa dikesampingkan dan dianggap sebelah mata. Keberadaan IMM merupakan salah satu bentuk untuk mewujudkan cita cita Muhammadiyah. Sebagaimana yang tercantum dalam tujuan IMM adalah “Mengusahakan Terbentuknya Akademisi Islam yang Berakhlak Mulia dalam rangka Mercapain Tujuan  Muhammadiyah. Sebagai kader IMM tentu tidaklah mudah mengemban amanah yang Mulia ini. Dalam perjalanannya pasti banyak rintangan yang dilalui, lelah dan keputus asaan mungkin akan selalu menghampiri, ketidak mampuan untuk memimpin, mengelola organisasi, dan lain sebagainya. Akantetapi apabila kita sudah berada di lingkaran IMM, maka pantang mundur sebelum menyelesaikan perjuangan. Itulah prinsip yag harus dipegang teguh oleh kader IMM.

IMM merupakan tempat atau wadah para kader untuk menuangkan ide atau gagasan-gagasannya dalam rangka mengemban misi amar ma’ruh nahi munkar, wadah atau organisasi adalah sekelompok orang (dua atau lebih) yang secara formal dipersatukan dalam suatu kerjasama untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Kader IMM PK SALAHUDDIN AL-AYYUBI, tentu harus mampu menjadikan dirinya sebagai contoh atau suri tauladan bagi kader-kader yang lain dalam hal mengatur, memimpin, mengelola, mengembangkan, mengendalikan, mengurus serta mampu menjalankan roda organisasi dengan baik dan benar.

Kader IMM yang telah duduk di pimpinan harus memahami administrasi baik secara luas maupun sempit, administrasi secara luas adalah seluruh proses kerja sama antara dua orang atau lebih dalam mencapai tujuan dengan memanfaatkan sarana dan prasarana tertentu secara berdaya guna dan berhasil guna, dan administrasi secara sempit adalah meliput catat-mencatat, sutat-menyurat, pembukuan ringan, ketik-mengetik, dan sebagainya yang bersfat teknis ketatausahaan, ketatausahaan ialah penyelenggaraan tulis menulis (keuangan dan sebagainya) di organisasi, sedangkan "penata usaha ialah" orang yang menyelenggarakan tata usaha, administrasi adalah penyelenggaraannya, dan manajemen adalah orang-orang yang menyelenggarakan kerja. Maka kombinasi dari keduanya adalah penyelenggaraan kerja yang dilakukan oleh orang-orang secara bersama-sama (kerjasama) untuk mencapai tujuan yang yang telah ditetapkan. Jadi segala usaha untuk mencapai tujuan organisasi adalah administrasi secara luas termasuk menjalankan aturan-aturan organisasi sehingga menjadikan organisasi IMM yang tertib dan beribawa dan menghasilkan kader yang berlualitas kerana oraginasi yang berantakan dari segi administrasi pasti jugan menghasilkan organisasi yang tidak berkualitas, serta administrasi yang sempit adalah kegiatan surat menyurat dan kegiatan tata usaha yang sering di lakukan di organisasi imm.  Menjalankan organisasi perlu memamahami aturan-aturan organisasi secara rinci dan jelas.

IMM Jaya……..

 

IMM Jaya……..

 

IMM Jaya………

 

Billahi Fii Sabilil Haq, Fastabiqul Khairat Wassalamu’alaikum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RUMAH BERBAU MELATI

Ketika Kas Masjid Dana Umat Hanya Sibuk Untuk Renovasi Masjid *RUMAH BERBAU MELATI* Waktu Magrib yang menegangkan.  Orang-orang ...